MKKS SMA Kota Dumai Gelar Pertemuan Awal Tahun, Bahas Deep Learning dan Penguatan Komitmen Pendidikan

DUMAI (DUMAIPOSNEWS)-Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) SMA Kota Dumai menggelar pertemuan pada Selasa, 6 Januari 2026, bertempat di Aula SMAN 2 Dumai, mulai pukul 14.00 WIB hingga selesai.

Kegiatan ini dihadiri oleh para Kepala SMA se-Kota Dumai sesuai dengan undangan resmi yang dikeluarkan MKKS SMA Kota Dumai.

Pertemuan yang dibuka oleh Kadri selaku tuan rumah dari SMAN 2 Dumai dan Rafles selaku Ketua MKKS SMA Kota Dumai ini membahas beberapa agenda penting, di antaranya rencana pengimbasan Deep Learning bagi kepala sekolah, persiapan Riau Edutech Campus Summit 2026, serta agenda kunjungan ke kediaman Bapak Setyo Sunarso dan Bapak Puasa Simanjuntak sebagai fasilitator Deep Learning Kepala Sekolah.

Selain agenda utama tersebut, rapat juga menghasilkan sejumlah komitmen strategis bersama, salah satunya adalah dukungan terhadap program makan bergizi gratis bagi peserta didik. Program ini dipandang penting sebagai upaya menjaga kesehatan siswa sekaligus meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan di lingkungan sekolah, baik dari aspek kesehatan, konsentrasi belajar, maupun keselamatan peserta didik.

Dalam kesempatan yang sama, MKKS SMA Kota Dumai juga menegaskan pentingnya peran dan keberadaan PGRI Kota Dumai sebagai organisasi profesi yang siap mendampingi dan membantu guru serta tenaga kependidikan apabila menghadapi persoalan atau situasi yang tidak diinginkan, baik secara profesional, hukum, maupun kesejahteraan.

Ketua MKKS SMA Kota Dumai Rafles menyampaikan, bahwa sinergi antara kepala sekolah, guru, organisasi profesi, serta pemangku kepentingan lainnya merupakan kunci dalam menciptakan iklim pendidikan yang aman, bermutu, dan berkelanjutan di Kota Dumai.

“Melalui pertemuan ini, diharapkan seluruh SMA di Kota Dumai semakin solid dalam menjalankan kebijakan pendidikan, meningkatkan kualitas pembelajaran, serta memperkuat perlindungan dan kesejahteraan seluruh insan pendidikan,”ujarnya.(rio)